Rumah Kayu Ludes Dilalab Sijago Merah

DAERAH3320 Dilihat

BENGKULU SELATAN –Nasib naas di alami bapak 1 anak (Heru setiawan), warga Dusun Parit Desa Jeranglah Rendah Kecamatan Manna Kabupaten Bengkulu Selatan, pasalnya bapak 1 anak ini (heru setiawan), rumahnya yang berukuran 4×6 meter pada senin pagi (7/10/2019)sekitar pukul 9:45 WIBhabis di lalab si jago merah, Dugaan sementara kebakaran terjadi di sebabkan dari percikan api bekas masak air minum yang berada di dapur rumah milik sakirin.

Berdasarkan pantaun wartawan harianmediator di lapangan, ada 1 unit damkar milik dinas terkait yang berada di bengkulu selatan, yang dikerahkan ke lokasi kejadian, damkar tersebut di datangkan bertujuan untuk membantu memadamkan api agar tidak meluas kerumah warga lainnya.

banner 728x250

Dijelaskan Pemilik Rumah (Heru setiawan) sambil mata berkaca-kaca “Awal mula api muncul dari percikan kayu bakar bekas masak air di dapur, kemudian perlahan-lahan api membesar dan membakar rumah beserta isinya”

Sementara itu api baru bisa di padamkan sekitar pukul 10:08 WIB, setelah di pastikan tidak ada lagi percikan api, barulah dilakukan pengecekan ke lokasi kebakaran, hasilnya sekitar 85%rumahbeserta isinya habis terbakar, dugaan sementar kerugiandi taksir sekitar 50 Juta Rupiah.

Ditempat terpisah, Endi Wijaya selaku Kepala Desa Jeranglah Rendah yang di hubungi wartawan harian mediator menjelaskan”Api muncul dari dalam dapur kemudian api menyambar ke kayu-kayu bakar yang berada di sekitar dapur sehingga terjadi kebulan asap tebal, alhamdulliah tidak ada korban jiwa, hanya rumah dan isinya sekitar 85% hangus terbakar”

Lanjut Endi, Dengan  kejadian ini Pemerintah Desa akan berupaya untuk membantu dan meringankan beban yang sedang di rasakan bapak heru, baik berupa permohonan bantuan dari pemerintah daerah maupun dari luar pemerintah daerah, (J.A)

banner 728x250